Pengalaman Biaya Murah Wisata Liburan Akhir Tahun Ke Bali Bareng Pacar

PortalKuningan.Com – Belum lengkap rasanya menjadi penikmat keindahan alam kalau belum berkunjung ke beberapa tempat eksotis di Indonesia. Berbagai konsep sudah banyak ditawarkan mulai dari wisata alam, pantai, laut sampai pegunungan ada di negara kita tercinta ini. Beberapa diantara kita pernah memiliki pengalaman biaya murah saat menikmati indahnya wisata liburan akhir tahun ke Bali bareng pacar dan juga keluarga.

Karena liburan sudah didepan mata dan semakin dekat maka perlu kita ketahui rangkuman cerita mengenai pengalaman liburan ke Bali sebagai bahan informasi. Dengan memiliki wawasan luas tentant keadaan wisata Bali kita bisa mempersiapkan diri dengan budget, transportasi, tujuan wisata di Bali sampai penginapan yang akan kita tempati saat berlibur ke Bali bareng pacar dengan mudah dan murah.

Langsung saja yuk kita simak ulasan wisaya murah di Bali saat ahkir tahun berikut ini.

Wisata Liburan Akhir Tahun Ke Bali
Wisata Liburan Akhir Tahun Ke Bali

Pengalaman Biaya Murah Wisata Liburan Akhir Tahun Ke Bali Bareng Pacar

Sebelum kita membahas tentang kenikmatan liburan di Bali, ada baiknya untuk mengetahui bagaimana resiko yang dihadapi saat berlibur ke Bali, diantaranya :

Baca juga : TEMPAT WISATA AKHIR TAHUN DI JAWA BARAT GARUT PURWAKARTA SUKABUMI LEMBANG BANDUNG

Resiko Macet Di Perjalanan

Resiko Macet Di Perjalanan
Resiko Macet Di Perjalanan

Resiko pertama yang sudah pasti akan dirasakan ketika kita berkungjung ke tempat wisata saat ahkir tahun adalah macet diperjalanan. Persiapan diri pribadi juga kelompok sangatlah diperlukan. Karena jangan sampai alih – alih ingin menikmati suasana liburan justru malah terganggu karena perjalanan yang macet.

Hal seperti ini bisa kita siasati dengan menelusuri informasi lebih jauh dengan memahami rute alternatif yang bisa kita tempuh supaya terhindar dari kemacetan. Memang tidak anak selamanya mulus diperjalanan namanya juga liburan akhir tahun sudah pasti banyak wisatawan yang ingin menghabiskan waktu liburan tersebut, setidaknya dengan kita memilih rute alternatif kita tidak akan merasakan kemacetan yang parah.

Resiko Wisatawan Memenuhi Tempat Wisata Bali

Resiko Wisatawan Memenuhi Tempat Wisata Bali
Resiko Wisatawan Memenuhi Tempat Wisata Bali

Dari judulnya saja kita bisa lihat bahwa sudah bisa dipastikan bakal banyak orang – orang yang sendiri bareng pacar atau keluarga untuk pergi liburan ke tempat wisata yang ada di Bali. Karena itulah resiko penuhnya tempat wisata bisa jadi akan kita rasakan. Pertanyaan muncul, terus harus bagaimana kita liburan dengan penuh ketenangan?

Jawabannya adalah pintar – pintarnya kita dalam mengatur jadwal, memilih tempat wisata serta mempersiapkan diri untuk berdamai dengan diri sendiri. Maksud dari pernyataan tadi yaitu kita perlu menurunkan idealis diri ketika dalam perencanaan kita memilih tempat wisata A dan sudah tahu bahwa disana akan terjadi pelonjakan pengunjung ada tempat wisata B tidak jauh berbeda keindahanya namun disana relatif lebih santai.

Resiko Berisik Saat Malam Pergantian Tahun

Resiko Berisik Saat Malam Pergantian Tahun
Resiko Berisik Saat Malam Pergantian Tahun

Liburan akhir tahun erat kaitannya dengan selebrasi dan euphoria pergantian tahun oleh oleh pengelola tempat wisata di seluruh penjuru dunia tak terkecuali dengan Bali. Resiko berisik saat malam pergantian tahun akan menjadi satu masalah yang akan kita terima. Tak perlu diambil pusing, langkahnya hanya bisa dengan sama sama kita ikut kedalam kemeriahan malam pergantian tahun tersebut.

Maka kita yang termasuk kedalam penikmat ramainya tahun baru tidak akan pernah merasa bahwa berisik itu menjadi resiko yang perlu kita terima melainkan kenikmatan yang perlu kita nikmati sebagai bagian dari pengalaman liburan wisata di Bali.

Tips Liburan Akhir Tahun Di Bali

Tips Liburan Akhir Tahun Di Bali
Tips Liburan Akhir Tahun Di Bali

Beberapa tips yang bisa kalian terapkan saat berliburan ke bali diantaranya :

  1. Mencari informasi perkiraan cuaca yang akan terjadi di tempat wisata yang akan kita kunjungi.
  2. Guna mempersiapkan saat hujan bawa selalu perlengkapan seperti payung atau jas hujan.
  3. Jika kalian masuk kedalam wisatawan luar Bali, maka segeralah memesan tiket transportasi dan juga penginapan jauh jauh hari sebelum dekatnya liburan akhir tahun.
  4. Karena kemacetan ini menjadi satu resiko saat liburan akhir tahun, maka kita perlu memahami rute alternatif atau memulai perjalanan lebih awal supaya bisa sampai ditempat tujuan dengan masih banyak waktu yang bisa kita nikmati.
  5. Hindarkan diri mengunjungi tempat wisata popoler di Bali karena sudah dapat dipastikan disanalah tempatnya para wisatawan lokal maupun mancanegara berkumpul menikmati malam pergantian tahun di Bali.

Rekomendasi wisata liburan akhir tahun ke Bali bareng pacar, diantaranya :

Pura Ulun Danu Bratan

Pura Ulun Danu Bratan
Pura Ulun Danu Bratan

Merupakan satu tempat wisata yang paing sering dikunjungi oleh wisatawan adalah pura ulun danu bratan Bali. Disini kita akan menyaksikan keindahan alam Bali dari berbagai sektor. Hamparan air pantai yang mengelilingi bangunan pura dengan warna langit senja saat sore hari mempertegas kesan indahnya alam Bali.

Jika kalian kesini bareng pacar selain bersiwata liburan akhir tahun, kalian juga menjadi saksi bangunan bersejarah yang menjadi ikon di mata uang pecahan Rp. 50.000 rupiah. Dengan demikian kalian juga bisa melihat dengan dekat bangunan indah yang menjadi ikon pada mata uang rupiah Indonesia.

Love Anchor Canggu Bali

Love Anchor Canggu Bali
Love Anchor Canggu Bali

Bagi kaum hipster sudah pasti tidak asing lagi dengan Canggu yang ada di Bali. Disana terdapat satu pasar kecil yang jika kalian pergi berkunjung pada hari minggu akan bertransformasi menjadi satu bazar yang unik dipenuhi dengan pernak pernik warna lampu hias.

Love Anchor tempat yang sangat cocok untuk kalian kunjungi bersama pacar juga merupakan satu tempat wisata murah yang ada di Bali. Namun tidak murahan dengan pengalaman yang anda dapatkan. Bisa membeli mulai dari produk fashion, peralatan untuk mendekorasi rumah, sampai barang unik juga antik khas daerah Bali dan beberapa mainan lucu untuk anak.

Old Man’s Market Bali

Old Man’s Market Bali
Old Man’s Market Bali

Tak perlu perju jauh ke bangkok karena di Bali juga terdapat bazar pinggir pantai yang setiap akhir pekan selalu ramai dikunjungi wisatawan untuk membeli berbagai macam bentuk keinginan untuk mempercantik penampilan. Terdapat 150 gerai buka yang menyediakan berbagai jenis penawaran yang bisa kalian borong untuk dibawa pulang.

Unik dan juga antik menjadi satu kesatuan kata yang menggambarkan Old Mans Market. Mata kalian pasti akan dimanjakan dengan banyaknya barang yang dijual dengan macam – macam motif, bentuk, bahan serta pastinya harga.

Desa Musi Waterfall Bali

Desa Musi Waterfall Bali
Desa Musi Waterfall Bali

Desa musi waterfall adalah satu tempat wisata Bali yang akan memberikan pengalaman baru dan berbeda dari yang lain untuk kalian yang mengunjunginya. Karena kenapa? disini kalian akan menyaksikan indahnya alam dalam bentuk sungai dengan air yang jernih dan juga tebing bebatuan besar yang menghimpit sungai.

Lokasinya yang jauh dari keramaian kota akan menambah kesan liburan di Bali menjadi lebih berkesan. Melihat aktivitas penduduk lokal warga sekitar, berdiskusi santai sembari menikmati alam senja di desa musi waterfall Bali adalah paket wisata Bali murah yang bisa kalian coba.

Wisata Gunung Batur Bali

Wisata Gunung Batur Bali
Wisata Gunung Batur Bali

Setelah berkunjung dan melihat saksi sejarah bangunan Indonesia dan bersantai di desa musi. Saat nya untuk kita tutup liburan akhir tahun dengan menyambangi tempat wisata yang sangat eksotis dan menawarkan keindahan pemandangan alam yang sangat mempesona adalah Desa Pinggan.

Dari atas Desa Pinggan mata kalian akan dimanjakan dengan suguhan pemandangan alam yang luar biasa, adanya gunung batur yang megah terlihat jelas berbalut awan yang menyelimuti. Serta melihat konsep pedesaan yang khas di desa Pinggan dari ketinggian 1.717 meter. Kece banget kalau kalian pergi kesana bareng pacar dan ini akan menjadi pengalaman yang tak akan pernah terlupakan.

Terima kasih telah membaca mengenai artikel yang membahas tentang pengalaman biaya murah pergi ke tempat wisata saat liburan akhir tahun di Bali yang bisa dinikmati bareng pacar. Jika kalian punya rekomendasi tempat lain selain tempat diatas bolah tulis dikolom komentar ya. Semoga bermanfaat.